CAMP ALUMNI ILMU PEMERINTAHAN UNISMUH MAKASSAR DI MALINO MENGUSUNG TEMA BERKUMPUL BERSAUDARA BERSATU
TEROPONG SULSELJAYA, Makassar- Program Studi Ilmu Pemerintahan Fakultas Ilmu Sosial dan Politik Universitas Muhammaddiyah Makassar pada awal tahun ini akan menggelar Camp Alumni yang bertempat di Kampung Demokrasi, Lingkungan Batu Lapisi, Malino Kabupaten Gowa, pada tanggal 10-12 Januari 2020.
Kegiatan yang bertemakan "Berkumpul Bersaudara Bersatu" ini, merupakan catatan sejarah dalam perjalanan Ilmu Pemerintahan Unismuh makassar dikarenakan untuk pertama kalinya sejak berdiri pada tahun 2005 para alumni berkumpul dalam satu momentum.
"Iqbal Nur Arfah" selaku Ketua Panitia pada saat ditemui oleh team Teropong SulselJaya disalah satu warkop batas kota Makassar - Gowa menjelaskan bahwa Kegiatan ini merupakan salah satu wujud bukti kebersamaan antara alumni yang tidak terbatas dan tentunya atas inisiatif pihak jurusan, 01/01/2020.
"Camp Alumni ini bukan hanya sekedar penguatan status alumni akan tetapi memang ada rasa rindu sebab sistem didalam internal jurusan Ilmu Pemerintahan itu menganut faham kekeluargaan", ucapnya.
Lanjutnya, "insyaallah semoga tidak ada kendala, camp alumni ini merupakan sejarah untuk pertama kalinya ada kegiatan yang mempertemukan semua Alumni dan Pihak Jurusan lah dalang dibalik terciptanya sejarah pertemuan para Alumni ini", tutupnya iqbal yang juga merupakan Alumni serta Dosen di Fakultas Ilmu Sosial dan Politik Universitas Muhammaddiyah Makassar.
Nuryanti Mustari (Ketua Jurusan Program Studi Ilmu Pemerintahan) menegaskan bahwa kehadiran para alumni ini selain ajang pertemuan, mereka nantinya akan mencoba merumuskan hal hal yang patut untuk diberikan kepada jurusan mengingat para Alumni ini sudah banyak yang berkecimpung di instansi pemerintahan.
"Kehadiran para Alumni ini selain ajang silaturahmi, kita akan memberikan ruang buat mereka bisa mengeluarkan ide sebagai Refleksi dan Proyeksi menunjang sistem Jurusan Ilmu Pemerintahan unggul Mengingat mereka sebahagian besar sudah banyak berkecimpung di instansi
pemerintahan dengan posisi yang cukup strategis", ucapnya saat ditemui Team Teropong SulselJaya.
Kegiatan yang memasuki hitungan mundur ini diperkirakan akan dihadiri 70% Alumni mengingat antusias para alumni dari daftar konfirmasi kehadiran yang diterima oleh panitia pelaksana. (vhr)
Reporter : vhr vharel
Teropong SulselJaya
Portal Kawan
Komentar
Posting Komentar